Selasa, 17 Maret 2015

Krokal

sambil mendampingi 7e berlatih bola voli
mampir juga ke tempat penanaman ulang benih palem
tentu saja dengan benih tanaman lainnya
tergerak juga untuk memungut krokal dan batu
kita letakkan di bawah pohon Angsana,
yang berada di sebelah barat lap bola voli
berember-ember bisa kita tumpuk di bawah pohon itu ,
tentu saja masih banyak yang berserakan,
menunggu untuk dirapikan
(ada saja selipan peristiwa yang mesti kuhadapi dengan hati yang berdebar.........kasihan,
maafkan gurumu ini)
(nanti kita sambung lagi)



Senin, 16 Maret 2015




sumber : https://www.facebook.com/photo.php?fbid=474344282723003&set=a.119753604848741.23729.100004423053534&type=1&theater&notif_t=like_tagged

"produksi" tanaman

tertatih....

bersama Dinda, Nisa, Phi
dan beberapa teman-teman pelestari tanaman
hampir dua bulan, setiap sabtu setelah pulang sekolah
menyiapkan tanah, pupuk, plastik bekas beras
dengan benih palem yang sudah kita siapkan mulai akhir tahun 2012
sekarang kita bisa mulai menanam dalam polibag buatan sendiri
seiring waktu kita memilih tempat
bekas tempat parkir sebelah utara ruang PTD
asyik sekali, ini sebagai arena langkah awal generasi konservasi
sudah ada tanah bekas galian bio pori
pupuk cair yang di kelola P Kun
ada kompos dari koposter sekolah
luar biasa
kita bisa berproduksi, yang siap di pasarkan
untuk anak-anakku semua
kelas 7, 8, dan sembilan
jangan patah semangat untuk selalu melestarikan
lingkungan yang sehat, rindang, udara melimpah
sampah dikelola, biji-bijian yang ada di sekolah kita kumpulkan
tidak mungkin ini dikerjakan dengan sedikit orang
oleh karena itu,
tetap semangat ya....
bank sampah kelas dikelola
bisa memilah limbah kelas secara dini
plastik keras, kertas, botol minuman (non organik) kita simpan dalam bank sampah kelas
sedang yang organik kita tabung di komposter
dan yang sama sekali belum bisa kita olah kita tempatkan di bak warna merah
misalnya tisu, plastik bekas jajan dari luar sekolah,
      ya....itu mesti kita tempatkan di bak merah (karena kotor dan belum sanggup kita olah)
anak-anak......
jika lewat pembibitan palem, dan tahu ada belalang
minta tolong di gusah 
terima kasih anak-anak.....semoga kalian dan saya menjadi pribadi yang shaleh

hati-hati jika sedang bermain di lapangan b voli, ada banyak bio pori yang belum di tutup
selalu waspada, kaki kalian bisa terperosok.


salam lestari
selamat mengkonservasi

KADER KONSERVASI REMAJA
smpn3pati

Senin, 09 Maret 2015

bougenvil

walau belum rapi
engkau telah kupotong sebagian
masih berserakan
bagian-bagian yang menjuntai menutupi jalanan
di selatan multi media.
belum selesai
karena mesti bergerak bersama Bu Rani
ke PPTK , smp 5, dan smp 8
terima kasih Bu Ita, Pak Maftukin, P Haryanto, Pak Dadi
walau setapak kaki kami telah tertuntun
terima kasih, memang ENGKAU yang menuntun
......
dengan P Kun
merapikan polibag-polibag muda
yang beriisi benih palem muda
menyisir juga wilayah parkir sepeda motor
esuk pagi dilanjut kembali
volunter ini
mari P Kun, kita lanjutkan.

terima kasih yang telah menyampaikan
apresiasi kepada kegiatan konservasi kami.

salam konservasi dan lestari.